Monday 3 November 2014

Ciri ciri diabetes atau penyakit kencing manis

Ciri ciri diabetes – Diabetes atau sering disebut sebagai penyakit kencing manis adalah penyakit yang disebabkan karena darah mengandung gula yang sangat tinggi yang berasal dari makanan yang di konsumsi sehari – hari. Gula berperan dalam menghasilkan energi namun karena hormon insulin di dalam tubuh tidak lagi memadai maka gula darah tidak dapat diolah menjadi energi lagi dan mengalami penumpukan menyebabkan diabetes. Gula yang menumpuk tersebut biasanya dapat menyumbat pembuluh darah dan mengakibatkan bagian tubuh mati rasa atau membusuk. Nah apa saja ciri ciri diabetes yang dapat diketahui sejak dini?

Ciri ciri diabetes

Ciri ciri diabetes

1. Sering mengalami kelelahan, orang yang terkena diabetes mudah sekali lelah karena gula di dalam darah hanya sedikit yang dapat diubah menjadi energi.

2. Sering buang air kecil karena tubuh harus bekerja ekstra dalam mengurangi gula dalam darah yang berlebihan karena dapat membahayakan. Coba saja perhatikan ketika anda banyak minum the yang manis pastinya anda akan lebih banyak mengeluarkan urin dibandingkan bila anda hanya banyak mengonsumsi air putih.

3. Sering haus, hal ini disebabkan karena gula di dalam darah terlalu banyak menghisap air dari tubuh anda sehingga anda selalu merasa kehausan.

4. Berat badan mengalami penurunan drastis karena walaupun di dalam tubuh banyak energi yang ada pada gula. Namun tubuh akan menggunakan bagian lainnya seperti lemak untuk digunakan sebagai sumber energinya karena gula tidak dapat diolah menjadi energi lagi.

5. Luka sulit sembuh hal ini disebabkan karena area yang luka mengalami penyumbatan oleh gula darah sehingga zat – zat yang dibutuhkan untuk mengobati luka tersebut tidak sampai pada lokasi yang dituju. Kadnag – kadang luka tersebut berakibat pada pembusukan.

6. Sering kesemutan terutama di area kaki dan ujung tangan. Gula yang berada di ujung kaki dan tangan akan terangkut dan tidak dapat beredar ke area tubuh yang lain. Akibatnya terjadi kerusakan pada sel saraf dan menyebabkan anda sering mengalami kesemutan.

 

Itulah beberapa Ciri ciri diabetes yang mudah kita rasakan, Diabetes dapat menyerang siapa saja baik itu anak – anak maupun orang dewasa baik pria maupun wanita. jadi sebaiknya hindari pemicu diabetes agar dokter tidak banyak kerjaan lagi. Selain itu kesehatan yang prima dapat menghemat uang anda yang selama ini dimiliki

Artikel penting lainnya

fungsi vakuola

perbedaan sel prokariotik dan eukariotik

pengertian bioteknologi modern


EmoticonEmoticon